Home / Tag Archives: Polresta Bandara Soetta (page 2)

Tag Archives: Polresta Bandara Soetta

Polresta Bandara Soetta Beri Penghargaan kepada Personel Polri, Anggota Avsec dan Pengemudi Taksi

Matanews.id, Jakarta – Polres Bandara Soekarno Hatta (Soetta) memberikan penghargaan kepada delapan orang yang bekerja di Bandara Soetta yang terdiri dari personel Polresta Bandara Soetta, anggota Aviation Security (Avsec) dan sopir taksi Diamond.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kapolresta Bandara Soetta Kombes Pol Roberto Pasaribu pada upacara yang berlangsung di Lapangan Apel Mapolresta Bandara Soetta, Selasa (14/3/2023) pagi.

Kapolresta Bandara Soetta Kombes Roberto menjelaskan, personel Polri dan instansi luar serta anggota masyarakat yang mendapat penghargaan Polresta Bandara Soetta sebanyak 8 orang terdiri dari anggota Polsubsektor Terminal 1 Polresta Bandara Soetta sebanyak 4 orang; Assistant Aviation Security Public (Avsec) Bandara Soetta 2 orang dan pengemudi taksi Diamond Bandara Soetta 2 orang.

Roberto mengatakan, untuk personel Polri yaitu Ipda Agus Mulyadi selaku Kapolsubsektor Terminal 1, Bripka Roy Marthin Siahaan selaku Banit patroli Unit Polsubsektor Terminal 1 Bandara Soetta, Aipda Stefanus Yudhi Prasetiyo selaku BA Polsubsektor Terminal 1 dan Bripda Ramadani Iswanto selaku Banit patroli Unit Polsubsektor Terminal 1 diberikan penghargaan karena memberikan pelayanan dalam membantu dan menemukan barang milik mayarakat yang tertinggal di dalam mobil taksi Diamond di wilayah Terminal 1 Bandara Soetta berupa 1 unit telepon genggam.

Selain itu juga Sdr. Yeswar selaku sopir taksi Diamond dan sdr. Ginanjar selaku koordinator pengemudi taksi Diamond. Keduanya diberi penghargaan karena kejujuran serta partisipasi aktif selaku anggota masyarakat yang telah membantu dan menemukan barang milik penumpang berupa telepon genggam yang tertinggal di dalam taksi Diamond.

Selanjutnya, Agus Pratomo selaku Assistant Chief Aviation Security Public Terminal 3 dan Dwi Rahmawati selaku operator CCTV Terminal 3 Bandara Soetta, keduanya diberi penghargaan karena telah membantu dan menemukan 1 unit telepon genggam masyarakat yang hilang di depan pintu masuk 4 keberangkatan Terminal 3 Bandara Soetta.

“Ini merupakan bentuk apresiasi kami dari Polresta Bandara Soetta atas nama Polri dalam program bagaimana peran serta pihak terkait dan masyarakat yang ikut menjaga kamtibmas di wilayah Bandara Soetta serta perilaku anggota Polri yang bertanggungjawab dalam pelaksanaan tugas, baik sikap humanis, transparan dan juga dapat dipertanggungjawabkan,” ujar Roberto yang merupakan lulusan Akademi Kepolisian Tahun 2000 tersebut.

Roberto mengatakan, aksi humanis yang telah dilakukan oleh delapan orang tersebut mungkin terlihat sangat kecil, karena membantu menemukan 2 unit telepon genggam milik masyarakat.

“Tetapi ada sebuah nilai, yang selalu saya sampaikan kepada rekan-rekan yaitu berbuat saja dengan ikhlas dalam setiap pekerjaan. Berbuat saja biar Tuhan yang akan mencatat dan membalas budi baik Bapak Ibu semuanya,” ungkapnya.

Dia juga menyampaikan terima kasih kepada rekan-rekan di luar institusi kepolisian seperti Avsec yang selalu membantu tugas kepolisian dan juga peran serta dari masyarakat seperti sopir taksi.

“Kami meminta dukungan dari rekan-rekan semua, karena tanpa partisipasi rekan-rekan akan sulit menciptakan rasa aman dan tertib bagi pengguna jasa Bandara Soetta,” ujarnya.

“Saya menyampaikan kepada seluruh jajaran Polresta Bandara Soetta, jangan pernah lelah untuk berbuat baik. Jangan pernah lelah untuk melayani masyarakat,” imbaunya.

“Kalau kita semua, saya dan Anda, memiliki prinsip yang sama bahwa kita adalah pelayan masyarakat, kita harus mau duduk paling bawah untuk melayani mereka,” katanya.

Roberto juga meminta kepada seluruh jajaran Polresta Bandara Soetta untuk selalu membenah diri sebagai wujud pelaksanaan Program Presisi Kapolri dan arahan Kapolda Metro Jaya.

“Kalau kita mau menegur masyarakat yang melakukan pelanggaran, benahi dulu diri kita semua. Benahi diri kita, yakni diri saya dan diri rekan-rekan. Hari ini, kita lihat ada seorang pengemudi taksi yang berdiri di hadapan rekan-rekan dan kita semua, ini sebagai cermin kepada kita sebagai petugas keamanan bahwa ada masyarakat yang masih mau berbuat kebaikan. Ada masyarakat yang masih ingin menjaga barang milik orang lain,” tutupnya.

Upacara pemberian penghargaan Polresta Bandara Soekarno Hatta tersebut dihadiri Kapolresta Bandara Soetta, Wakapolresta Bandara Soetta, seluruh pejabat utama ( PJU) Polresta Bandara Soetta, para perwira Polresta Bandara Soetta, personel Polresta Bandara Soetta dan anggota aviation security public (Avsec) Bandara Soetta. (Wly)

SIM Keliling di Polresta Bandara Soetta Siap Melayani

Matanews.id, Tangerang – Polresta Bandara Soetta menanggapi keluh kesah masyarakat pekerja dan karyawan di Bandara Soetta pada program Jum’at curhat dengan menggelar pelayanan SIM Keliling yang berada dilapangan apel Polresta Bandara Soetta. Pada Rabu (8/3/2023).

Kapolresta Bandara Soetta Kombes Roberto Pasaribu menyampaikan dirinya sangat mendukung dengan hadirnya layanan SIM Keliling bisa mempermudah masyarakat memperpanjang masa berlaku SIM.

“Ini merupakan bentuk upaya Polresta Bandara Soekarno Hatta menjadikan wilayah Bandara Soekarno Hatta sebagai rumah bersama yang aman dan nyaman serta bisa memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat” kata Kombes Roberto Pasaribu.

Lanjut Roberto, dirinya selalu berusaha untuk melakukan pendekatan dialogis juga memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat sesuai pesan dari Kapolda Metro Jaya.

“Bapak Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran selalu juga menekankan perlu adanya pendekatan dialogis dengan masyarakat. Di Bandara Soekarno Hatta, inilah salah satu bentuknya, kami hadirkan Layanan SIM Keliling yang tentunya juga didukung oleh Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya.”

Perlu diketahui, pelayanan perpanjangan SIM Keliling tersebut mulai dibuka pada pukul 08.00 WIB dan berakhir pada 14.00 WIB.

Untuk persyaratannya pemohon wajib menyiapkan fotocopy KTP yang masih berlaku, fotocopy SIM lama dan SIM asli, serta bukti cek kesehatan. (Wly)

Polresta Bandara Soetta Dapat Penghargaan dari KPPN Tangerang

Matanews.id, Tanggerang – Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Tangerang memberikan penghargaan kepada Polresta Bandara Soekarno Hatta (Soetta) sebagai terbaik ketiga penilaian Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) tertinggi untuk Satuan Kerja dengan Pagu DIPA Besar di Kantor KKPN Tangerang, Selasa (28/2/2023).

Dalam sambutannya, Adi Nugroho menyatakan pemberian penghargaan tersebut merupakan bentuk apresiasi KPPN Tangerang selaku kuasa Bendahara Umum Negara (BUN) atas kinerja Pelaksanaan anggaran satker mitra kerja KPPN Tangerang.

“Penghargaan ini diberikan 2 kali setahun, yakni periode semester I dan semester II. Para pemenang penghargaan masing-masing kategori akan diberikan sertifikat penghargaan sebagai Satker berprestasi. Selain itu, satker pemenang juga akan mendapatkan fasilitas pass VIP layanan penyelesaian SP2D yang akan berlaku mulai tanggal 1 Maret s.d. 30 Juni 2022,” tutur Adi.

Dikatakan, KPPN Tangerang berkomitmen untuk terus melakukan perbaikan-perbaikan demi peningkatan kinerja Pelaksanaan anggaran pada tahun-tahun berikutnya.

“Tentunya perbaikan-perbaikan tersebut tak akan dapat berjalan dengan optimal jika tak ada kerja sama antara KPPN dan satker pelaksanaan anggaran,” ujarnya.

Dia juga berharap, masyarakat luas tidak memberikan sesuatu kepada pegawai KPPN dan mitra KPPN.

“Kami telah berkomitmen memberikan pelayanan terbaik tanpa dipungut biaya (gratis). Oleh karena itu, mohon pengertian kepada masyarakat untuk tidak memberikan apapun baik berupa uang atau barang kepada seluruh pegawai, PPNPN maupun security yang bekerja di lingkungan KPPN Tangerang. Jika ada keperluan atau konfirmasi terkait berkas dan sebagainya, dapat menghubungi Customer Service Officer (CSO) kami. Agar pelayanan berjalan dengan tertib dan rapi, mohon tidak menghubungi petugas/PPNPN yang berada di front office/Security,” katanya.

Kapolresta Bandara Soetta, Kombes Roberto Pasaribu mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan KPPN Tangerang terhadap instansinya. Menurutnya, penghargaan itu akan memotivasi Polresta Bandara Soetta untuk bekerja lebih maksimal sebagai bentuk transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan tugas operasional sebagaimana program Presisi Kapolri dalam arahan Bapak Kapolda Metro Jaya untuk melayani masyarakat. (Red)

Polresta Bandara Soetta Tangkap Tiga Pelaku Sindikat Perdagangan Orang

Matanews.id, Jakarta – Polresta Bandara Soekarno Hatta (Soetta) berhasil mengungkap kasus sindikat perdagangan orang atau pekerja migran Indonesia (PMI). Modus yang dilakukan para pelaku yakni menjanjikan kepada calon PMI pekerjaan di luar negeri dengan gaji yang tinggi.

Ada tiga tersangka berhasil ditangkap yaitu RC alias UR binti AB (43) yang berprofesi sebagai ibu rumah tangga asal Kabupaten Lebak Provinsi Banten; ABM alias O bin M (46) berprofesi sebagai wiraswasta (berperan memberangkatkan calon pekerja migrain Indonesia) asal Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur dan MAB bin almarhum AB (49), yang berprofesi sebagai karyawan swasta asal Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur.

Wakapolresta Bandara Soetta AKBP Anton Firmanto menjelaskan, kasus ini terungkap pada Senin (17/10/2022 di area Gate 5 Keberangkatan Internasional Terminal 3 Bandara Soetta, Tangerang, Banten.

Anton mengungkapkan, dalam melaksanakan aksinya para pelaku tidak sendirian melainkan sindikat (pengurus paspor, pengurus visa dan orang yang merekrut).

“Calon pekerja migran Indonesia (CPMI) yang diberangkatkan akan terekploitasi di negara tujuan,” ungkap Anton, Jumat (10/2/2023).

Anton mengatakan, dari para tersangka berhasil disita sejumlah barang bukti berupa 3 buah telepon genggam yang dipergunakan untuk berkomunikasi antar tersangka dan korban; tiga buah buku tabungan penampung dana yang dipergunakan untuk transaksi pengiriman uang antar tersangka dan korban; tiga buah kartu ATM yang dipergunakan untuk transaksi pengiriman uang antar tersangka dan korban, serta 34 buah paspor, visa dan boarding pass (dokumen perjalanan CPMI).

Para tersangka dijerat dengan Pasal 81 Jo Pasal 69 dan atau Pasal 83 Jo Pasal 68 Undang-Undang RI Nomor 18 Tahun 2017 tentang Pelindungan Pekerja Migran Indonesia, dengan ancaman hukuman paling lama 10 tahun penjara atau denda Rp15 miliar.

Dan atau Pasal 4 UU RI Nomor 21 Tahun 2007 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Perdagangan Orang (PTPPO), dengan ancaman hukuman paling singkat 3 tahun dan paling lama 15 tahun penjara dan pidana denda paling sedikit Rp120 juta.

Sementara itu, Kapolresta Bandara Soetta Kombes Pol Roberto Pasaribu dalam keterangannya menegaskan bahwa jajaran Polresta Bandara Soetta akan selalu memberikan edukasi sebagai langkah preemtif kepada para PMI dan Perusahaan Penempatan Pekerja Migran Indonesia (P3MI).

Upaya preemtif ini dilakukan bekerja sama dengan Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), Kementerian Tenaga Kerja (Kemenaker) dan Imigrasi.

“Pentingnya prosedur ditempuh untuk menjamin perlindungan pemerintah terhadap keselamatan dan kesejahteraan PMI selama melaksanakan kerja di negara penempatan,” kata Kapolres Bandara Soetta.

Selain itu, penegakkan hukum akan tetap dilaksanakan secara intensif guna memberikan kepastian hukum sesuai aturan yang berlaku dan melibatkan seluruh instansi terkait baik BP2MI, Kemenaker, maupun Imigrasi.

Kapolresta juga berpesan agar masyarakat tidak mudah tergiur dengan iming-iming dari para calo yang menjanjikan perkerjaan di luar negeri dengan hal-hal berupa persyaratan perekrutan yang tidak sesuai prosedur. (Wly)

Gerai Vaksin Booster Polresta Bandara Soetta Layani 499 Calon Penumpang 

Matanews.id, Jakarta – Polresta Bandara Soekarno -Hatta (Soetta) menyediakan posko Vaksin Booster di Terminal 3 Bandara sejak tanggal 2 hingga 5 Februari 2023. Selama kegiatan tersebut, antusias masyarakat cukup tinggi.

Selama empat hari ini, sebanyak 499 orang penumpang sudah berhasil mendapatkan vaksin Booster jenis Pfizer dengan rincian 157 orang di hari pertama, 136 orang di hari kedua dan 111 orang di hari ketiga serta 95 orang. Sehingga total keseluruhan 499 orang.

 

“Kegiatan penyediaan gerai vaksin di terminal domestik ini merupakan salah satu wujud dari gagasan Bapak Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran. Kegiatan vaksinasi ini merupakan lanjutan kegiatan vaksin Merdeka Polda Metro Jaya. Sebanyak 404 orang sudah melaksanakan vaksinasi booster selama 3 hari (2 – 4 Februari),” kata Wakapolres Bandara Soetta AKBP Anton Firmanto, S.H, S.I.K, M.Si, Minggu (5/2/2023).

Dikatakan, kuota yang disiapkan adalah 500 dengan sasaran dari kegiatan vaksinasi ini adalah para calon penumpang yang akan berangkat atau para penumpang yang baru datang ke Jakarta namun ingin mendapatkan vaksin booster pertama atau kedua.

“Selain penumpang, para karyawan yang ada di wilayah Bandara Soekarno Hatta yang belum divaksin booster juga bisa memanfaatkan kehadiran gerai ini,” tutur Anton

Mantan Kapolres Sleman ini menuturkan kegiatan ini adalah hasil kerjasama Angkasa Pura II dan Dinas Kesehatan Kota Tangerang serta Pusdokkes Polri dan juga bertujuan untuk mengantisipasi penyebaran virus Covid varian baru.

“Ya, sebagai tugas Kepolisian untuk memberikan pelayanan, perlindungan dan pengayoman juga tindakan antisipasi karena Bandara Internasional Soekarno Hatta adalah pintu gerbang pertama Indonesia bagi orang-orang yang menggunakan jasa penerbangan, maka sentra vaksinasi ini adalah langkah pencegahan penyebaran Covid-19, khususnya di wilayah Bandara Soekarno Hatta,” tambah lulusan Akpol tahun 2000 ini.

Anton menambahkan, setelah kegiatan ini berakhir (Minggu (5/2), kegiatan Vaksinasi Merdeka Polda Metro Jaya akan dilanjutkan di Mapolresta Bandara Soekarno Hatta.

“Setelah kegiatan ini selesai, masyarakat tetap bisa mendapatkan vaksin Booster, caranya dengan datang langsung ke Polresta Bandara, tepatnya di klinik Pratama Polresta Bandara Soekarno-Hatta. (Red)

Polresta Bandara Soetta Perketat Pemeriksaan Area Parkir Kargo

Polresta Bandara Soetta Perketat Pemeriksaan Area Parkir Kargo

Matanews.id – Tangerang, 15/01/2019 – Dalam upaya mengantisipasi tindak kejahatan pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) diseputar area Bandara internasional Soekarno Hatta (Soetta), aparat kepolisian dari Polresta Bandara Soetta menggelar pemeriksaan kendaraan sepeda motor di pintu keluar area parkir kendaraan roda dua. Selasa (15/1/19)

Polresta Bandara Soetta Perketat Pemeriksaan Area Parkir Kargo

Kapolresta Bandara Soetta Kombes Pol Viktor Rogi Tambunan melalui Kasubag Humas Polresta Bandara Soetta Ipda Riyanto, menjelaskan, kegiatan yang digelar pihaknya merupakan salah satu upaya dalam menekan angka kejahatan khususnya Curanmor.

Polresta Bandara Soetta Perketat Pemeriksaan Area Parkir Kargo

“Kami menerjunkan Bripka Giri bersama Brigadir Rico C untuk melakukan pemeriksaan Surat-surat kendaraan roda dua yang keluar dari area parkir Cargo, pihak kami bekerja sama dengan Security untuk antisipasi pencurian kendaraan bermotor,” ucap Ipda Riyanto.

Polresta Bandara Soetta Perketat Pemeriksaan Area Parkir Kargo

Terpisah, Kapolsubsektor Cargo Iptu Pujiono Tri P menambahkan, dalam kegiatan yang digelar di wilayah hukumnya berlangsung kondusif tanpa ada kendala yang menonjol.

“Tidak ditemukan hal yang menonjol, kendaraan roda dua yang parkir di area Cargo di sertai dengan surat-menyurat yang sah dan lengkap, situasi kondusif hingga selesai,” terang Iptu Pujiono. (Red)

Tingkatkan Kinerja Polri, Polresta Bandara Soetta Gelar Giat Natal Bersama

Kapolresta Bandara Soetta Kombes Pol Viktor Togi Tambunan Pimpin Natal Bersama Polresta Bandara Soekarno Hatta

Matanews.id – Tangerang, 12/01/2019 – Kegiatan perayaan Natal bersama umat Kristiani Polresta Bandara Soekarno Hatta berlangsung meriah, kegiatan tersebut di pimpin langsung oleh Kapolresta Bandara Soetta Kombes Pol Victor Togi Tambunan di Rumah Ibadah Persekutuan Doa Koinonia Bandara Soekarno Hatta, Jumat malam, (11/01/2019).

Pendeta Natan sampaikan Khotbah di Natal Bersama Polresta Bandara Soetta

Adapun Khotbah dalam perayaan Natal diisi oleh Pendeta Natan, yang bertemakan “Hikmat Natal Menjadikan Polri Profesional, Modern dan Terpercaya” acara yang di ikuti dengan jumlah peserta 250 orang menjadikan suasana meriah dengan kebersamaan juga kekeluargaan.

Natal Bersama Polresta Bandara Soekarno Hatta

Selain Kapolresta Bandara Soetta Kombes Pol Victor Togi Tambunan, hadir pula pada acara tersebut yakni Ketua Cab. Bhayangkari Polresta Bandara Soekarno Hatta Erika Togi Tambunan; Kabagops Polresta Bandara Soekarno Hatta Kompol Aditya Simanggara Pratama;

Wakil Ketua Bhayangkari Cab. Bandara Soekarno Hatta Ibu Olivia Aditya Sembiring; Kasat Reskrim Polresta Bandara Soekarno Hatta Kompol James Hasudungan Hutajulu; Kasat Narkoba Polresta Bandara Soekarno Hatta Arief Ardiansyah Prasetyo; Kasat Binmas Polresta Bandara Soetta Kompol Anggiat Sinambela; PJU Polresta Bandara Soekarno Hatta;

Natal Bersama Polresta Bandara Soekarno Hatta

Perwakilan Kepala Kantor Imigrasi Bandara Soetta Bpk. Henry Simatupang (Kasi Unit Riksa 1 Imigrasi); Perwakilan Bea Cukai Bandara Soetta Bpk. Hengky Aritonang; Perwakilan Otoritas Wil 1 Bandara Soetta Bpk. Marthinus; Perwakilan Jasa Raharja Tangerang Bpk. Darwin P. Sinaga.

Natal Bersama Polresta Bandara Soekarno Hatta

Seusai kegiatan, Kapolresta Bandara Soekarno Hatta (Soetta) melalui Kasubag humas Polresta Bandara Soetta Ipda Riyanto, menyampaikan, perayaan natal yang digelar jajaranya tersebut, merupakan momen untuk meningkatkan kinerja jajaran Polresta Bandara Soetta untuk lebih profesional lagi kedepanya.

Natal Bersama Polresta Bandara Soekarno Hatta

“Perayaan Natal bagi para personil Polresta Bandara Soetta yang beragama Kristiani, dengan harapan melalui momen Natal kali ini kedepanya Polri bisa lebih Promoter dalam Melayani, Mengayomi, Melindungi, warga Masyarakat,” Terangnya

Kegiatan tersebut berjalan dengan aman dan lancar, juga situasi kondusif.(Red)

Polresta Bandara Soetta Gelar Upacara Kenaikan Pangkat

Kapolresta Bandara Soekarno-Hatta Kombes Pol Viktor Togi Tambunan Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat

Matanews.id – Tangerang, 03/01/2019 – Polresta Bandara Soekarno-Hatta menggelar upacara kenaikan pangkat Anggota Polri Jajaran Polresta Bandara Soetta pada pagi ini, Kamis, (03/01/2019).

Kapolresta Bandara Soekarno-Hatta Kombes Pol Viktor Togi Tambunan Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat

Uoacara yang di pimpin langsung oleh Kapolres Bandara Soekarno-Hatta Kapolresta bandara soetta Kombes Pol Victor Togi Tambunan,S.h., S.i.k., dan di hadiri seluruh pejabat utama serta personel lainnya, berlangsung dengan suasana gembira.

Kapolresta Bandara Soekarno-Hatta Kombes Pol Viktor Togi Tambunan Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat

Ada yang berbeda pagi ini di lapangan Mapolresta Bandara Soetta tampak puluhan personel Polri berwajah sumringah dengan membawa serta Bhayangkari (sebutan istri personel polri) dan buah hati mereka, bukan tanpa sebab mereka membawa serta Bhayangkari dan berwajah sumringah pagi ini sebab sedikitnya 86 (delapan puluh enam) personel polresta bandara soetta.

Kapolresta Bandara Soekarno-Hatta Kombes Pol Viktor Togi Tambunan Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat

Pada upacara tersebut Kombes Pol Victor Togi Tambunan menyampaikan bahwa dengan kenaikan pangkat berharap anggota dapat bekerja lebih baik lagi selanjutnya.

Kapolresta Bandara Soekarno-Hatta Kombes Pol Viktor Togi Tambunan Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat
Kapolresta Bandara Soekarno-Hatta Kombes Pol Viktor Togi Tambunan Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat

“Personel yang naik pangkat dilakukan tradisi penyiraman air bunga dengan harapan membersihkan diri dari sifat kurang baik.” ucap Kombes Pol Viktor Togi Tambunan.

Kapolresta Bandara Soekarno-Hatta Kombes Pol Viktor Togi Tambunan Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat

Selain upacara kenaikan pangkat, polres bandara juga melepas sedikitnya 5 (lima) personel yang telah memasuki purna bakti (pensiun) dengan tradisi pedang pora. (Red)

Kapolres Bandara Soetta Turunkan Anggota Polwan Bantu Jaga Kamtibmas

Polresta Bandara Soetta Terjunkan Polwan Bantu Pengamanan

Matanews.id – Tangerang, 28/12/2018 – Para personel polwan dari Polres Kota Bandara Soekarno Hatta, melaksanakan kegiatan patroli di area terminal 1, 2, dan 3 Soetta, Kamis (27/12/2018).

Kapolresta Bandara Soetta, Kombes Pol Victor Togi Tambunan mengungkapkan, bahwa tujuan dari kegiatan polwan itu yaitu untuk mengimbau kepada masyarakat untuk tetap berhati-hati sekaligus waspada terhadap tindak kejahatan seperti hipnotis dan bius, serta tetap menjaga barang bawaan masing-masing.

Kapolresta Bandara Internasional Soekarno Hatta Kombes Pol Viktor Togi Tambunan, SIK, MH, melalui Kasubag humas Polresta Soetta Ipda Riyanto, menjelaskan, pihaknya menerjunkan personel Bhabinkamtibmas untuk bersilaturahmi bersama para Ulama untuk bersinergi dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman serta kondusif di wilayah hukumnya.

Polresta Bandara Soetta Terjunkan Polwan Bantu Pengamanan

“Untuk memakmurkan Masjid, Polresta Bandara Soetta, menggelar salat berjamaah sekaligus silaturahmi ke Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid At Taqwa yang dilaksanakan oleh Aiptu Sujatmiko (Panit Polmas), Aiptu Mujiya (Panit Bintibmas), dan Bripka Andri (Banitbintibmas),” tutur Kombes Viktor.

Polresta Bandara Soetta Terjunkan Polwan Bantu Pengamanan

Kombes Viktor melanjutkan, dalam silaturahmi tersebut, pihaknya berjumpa dengan Ketua DKM Masjid At Taqwa, Ustad, dan Hafiz setempat. Ustad Mutaqin Al Ansori, MA, sekaligus menyampaikan berbagai pesan seputar kamtibmas.

“Menyampaikan pesan Kamtibmas, agar berkoordinasi dengan pihak Polri bila ditemukan potensi kerawanan dan dapat membantu menyampaikan pesan kamtibmas dalam menjaga situasi kondusif kepada para jamaah dan karyawan dilingkungan kerja,” tutupnya.(Red)